Fungsi Kompas Serta Jenis Dan Cara Menggunakannya
Fungsi Kompas Serta Jenis Dan Cara Menggunakannya. Kompas adalah sebuah alat dengan komponen utamanya jarum dan lingkaran berskala. Salah satu ujung jarumnya dibuat dari besi berani atau magnet yang ditengahnya terpasang pada suatu sumbu, sehingga dalam keadaan mendatar jarum magnet dapat bergerak bebas ke arah horizontal atau mendatar menuju arah utara atau selatan.
Kompas yang baik dilengkapi dengan nivo, cairan untuk menstabilkan gerakan jarum dan alat pembidik atau visir. Kompas ini bergam jenis dan bentuknya.
Fungsi Kompas
Fungsi utama dari kompas adalah untuk menentukan arah mata angin terutama arah utara atau selatan sesuai dengan magnet yang digunakan. Kegunaan lain yang juga didasarkan pada penunjukkan arah utara atau selatan adalah
- Untuk mencari arah utara magnetis
- Untuk mengukur besarnya sudut kompas
- Untuk mengukur besarnya sudut peta
- Untuk menentukan letak orientasi
Jenis Kompas
- Kompas analog adalah kompas yang biasa kita lihat dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya saja kompas yang dipakai ketika acara pramuka.
- Kompas digital adalah merupakan kompas yang telah menggunakan proses digitalisasi. Dengan kata lain cara kerja kompas ini menggunakan komputerisasi.
Bagian-Bagian Kompas
- Badan, sebagai pembungkus dan pelindung komponen utama kompas.
- Jarum, selalu menunjuk arah utara selatan, dengan catatan tidak dekat dengan magnet lain/ tidak dipengaruhi medan magnet dan pergerakan jarum tidak terganggu/ peta dalam posisi horizontal.
- Skala penunjuk, merupakan pembagian derajat sistem mata angin. Jenis kompas yang biasa digunakan dalam navigasi darat ada dua macam, yaitu kompas bidik (misal kompas prisma) dan kompas orienteering (misal kompas silva, sunto dll). Skala penunjuk umumnya berupa lingkaran 3600 dan arah mata angin.
Cara menggunakan kompas
- Pegang Alat dengan kuat di atas titik pengamatan
- Atur agar alat dalam keadaan mendatar agar jarum dapat bergerak dengan bebas. Kalau alat ini dilengkapi dengan nivo atur gelembung nivo ada di tengah
- Baca angka skala lingkaran yang menuju arah/titik yang dimaksud.